My Blogger

Siapapun boleh membaca asal jangan copas, lebih baik Anda rewrite atau cantumkan link.
Matur suwun, shukriya.

Selasa, 28 Agustus 2018

15 Saudara Artis Bollywood Yang Tak Terekspos

Pecinta Bollywood tahukah kamu, kalau anak, adik atau saudara yang memiliki akses menjadi bintang Bollywood akan lebih mudah meraih impiannya menjadi terkenal. Namun tidak bagi 15 orang ini, mereka cukup ada dibalik layar untuk membantu kesuksesan sang bintang, Siapa saja mereka yuk disimak,


1. Rhea Kapoor
Anak ketiga Anil Kapoor ini kini tidak lagi menekuni bidang perfilman. Saat ini Rhea Kapoor fokus pada bisnis fashion yang diberi nama Rheson. Rhea yang sebelumnya pernah menjadi asisten sutradara pada film Wake Up Sid 2009 dan sering menjadi konsultan fashion untuk Sonam Kapoor merasa bangga dengan keahliannya itu. Meski jarang diketahui publik sebagai orang terkenal, Rhea Kapoor kini menikmati kegiatannya sebagai designer handal.



2. Shahnaz Lalarukh
Wanita ini adalah kakak sang Raja Bollywood, Shah Rukh Khan. Shehnaz juga tingga di rumah SRK, Mannat. Namun sosoknya tidak banyak disorot media bahkan publik banyak yang menanyakan tentang jati diri kakak perempuan SRK. Shehnaz lebih banyak menjauhkan diri dari media untuk privasi dirinya dan keluarga.


3. Anisha Padukone
Wanita kelahiran 2 Februari 1991 ini adalah seroang pe-golf terbaik yang dimiliki India. Ia juga adik dari aktris ternama Deepika Padukone. Anisha lebih menyukai kegiatan dibidang olah raga ketimbang dunia glamor yang ditekuni sang kakak. Anisha juga lebih tertutup dari media karena privasinya. Meski demikian kedua kakak beradik itu sangat rukun dan aset berharga bagi negara.


4. Aditya Rai
Berbicara tentang Aishwarya Rai Bachchan pastinya kita mengingat ia adalah aktris sukses dan kini menjadi keluarga Bachchan yang kuat diperfilman Bollywood. Tidak menutup kemungkinan Aish membuka akses untuk saudaranya laki-lakinya, Aditya Rai. Aditya Rai pernah menjajal sebagai produser dalam film Dil Ka Rishta 2003 dan kemudian berhenti untuk memproduksi film lagi, karena ia merasa kurang beruntung di dunia film. Aditya kembali pada keahliannya yaitu sebagai insinyur mekanik di angkatan laut. 


5. Bijoyeta Basu
Tidak banyak yang tahu jika Bijoyeta Basu adalah adik Bipasha Basu. Bipasha Basu dikenal sebagai artis sensual tahun 2000an. Kini Bipasha jarang terlihat di layar film Bollywood, namun sang adik ingin mengikuti jejak kakaknya. Bijoyeta berharap ia dapat melangkahkan kaki di Bollywood meski kini dalam tahap perjuangan. 



6. Sidhhart Chopra
Sidhhart Chopra adalah adik laki-laki Priyanka Chopra. Harapan Priyanka pada adiknya itu adalah menempatkan Sidhhart sebagai aktor Bollywood. Priyanka sudah berusaha untuk mengenalkannya pada berapa produser namun sampai saat ini Sidhhart tak kunjung bermain dalam film. Ups, mungkin belum beruntung aja, Bro.


7. Meghna Oberoi
Ayah dan kakaknya seorang aktor Bollywood. Namun Meghna tidak ingin menggunakan nama besar ayah dan kakaknya untuk menjadikannya seorang aktris. Meghna lebih memilih kehidupannya sebagai istri pengusaha.


8. Ridhima Kapoor Sahani
Kakak dari Ranbir Kapoor ini bisa saja menjadi aktris seperti ayah dan ibunya, Rishi Kapoor dan Netu Singh. Namun ia memilih jalur kehidupannya sendiri. Meski tak sama seperti sepupunya, Karishma Kapoor dan Kareena Kapoor, bukan berarti Ridhima jauh dari kehidupan glamour. Ia memilih menjadi pebisnis emas dan telah memiliki bisnis emas yang sudah dipatenkan atas namanya.


9. Nupur Sanon
Siapa sangka aktris Kriti Sanon memiliki adik perempuan dengan nama Nupur Sanon yang saat ini menekuni dunia nyanyi. Memang tidak seperti kakaknya yang selalu dikejar media, Nupur masih menyembunyikan diri dari media dan menekuni profesinya sebagai penyanyi pemula, 


10. Anshula Kapoor
Adik perempuan Arjun Kapoor ini sama sekali tidak berminat untuk menekuni dunia perfilman. Meskipun secara garis besar ia memiliki jalur untuk menjadi aktris papan atas. Bagi Anshula kehidupan menjadi wanita biasa lebih nyaman dan menarik, kini putri Boney Kapoor dari pernikahan pertama itu lebih condong mengejar nilai akademik ketimbang menjadi aktris.


11. Ahana Deol
Ahana Deol adalah putri kedua Dharmendra dengan Hema Malini. Berbeda dengan kakaknya, Esha Deol, Ahana lebih memilih kehidupan sebagai istri pengusaha, meskipun dulu ia sempat ditawarkan main film oleh ayah dan ibunya.


12. Rahul Bhatt
Saudara kandung Pooja Bhatt dan Alia Bhatt ini lebih memilih profesi sebagai ahli kebugaran. Ia tidak tertarik sama sekali dengan dunia film meskipun sang ayah, Mahesh Bhatt mampu membuatkan film untuknya. Apapun tawaran menggiurkan dari dunia film bagi Rahul Bhatt tidak seindah seperti dunia kebugaran yang hingga kini ia tekuni.


13. Sweta Bachchan Nanda
Satu lagi anak aktor ternama Bollywood yang tidak tertarik dengan dunia film, Sweta Bachchan, ia kakak Abhishek Bachchan, Meski ayah ibunya memiliki pengaruh besar pada perfilman Bollywood, Sweta tidak tergiur untuk berada didalamnya. Meski ia pernah hadir menjadi model di majalah L'official India 2009 tawaran main film tidak meluluhkan hatinya. Ia lebih senang menjadi duta AIDS dan menjalani kehidupan rumah tangga yang jauh dari glamour.


14. Ritika Bhavani
Ranveer Singh dikenal sebagai sosok yang periang dan mudah bergaul dengan siapapun. Diantara jutaan penggemar, ia menyebut memiliki satu penggemar gila di rumahnya yaitu sang kakak, Ritika. Meski sudah menikah Ritika kerap memperlakukan Ranveer seperti anak kecil dan melindunginya terlalu berlebih.


15.Saba Ali Khan
Saba Ali Khan adik dari Saif Ali Khan yang tidak pernah diketahui profilenya. Ia lebih senang menjauh dari media dan menekuni bidang design perhiasan. Inspirasinya adalah sang ibu yang menurutnya Sharmila Tagore adalah wanita termodis di India. Dimana pun Sharmila berada ia tampak anggun dan cantik dihadapan publik. Keahliannya mendesign perhiasan ia buktikan dengan mendesign perhiasan untuk Kareena Kapoor dihari pernikahannya.












Tidak ada komentar:

Posting Komentar