My Blogger

Siapapun boleh membaca asal jangan copas, lebih baik Anda rewrite atau cantumkan link.
Matur suwun, shukriya.

Selasa, 01 Maret 2016

13 Fakta Neerja Movie 2016

gosipartisindia.blogspot.com/neerja2016

Neerja Movie, dibintangi Sonam Kapoor yang di rilis 19 Februari 2016 ini dibuat berdasarkan kisah nyata sebuah pesawat yang dibajak oleh teroris pimpinan Abu Nidal, Karachi, Pakistan. Kisah pengorbanan awak kapal mempertaruhkan hidupnya di tangan teroris yang tak sedikit memakan korban ini sangat apik dan menarik. Film yang digadang-gadang akan menyabet banyak penghargaan di award award Bollywood ini, harus kita tonton. Nah, yuk baca dulu faktanya :

***
1. Ibu kandung Neerja Bhanot bertemu dengan Sonam Kapoor yang berperan sebagai Neerja sebelum film terselesaikan, ia mengatakan "Putriku lebih cantik."


2. Neerja Bhanot meninggal pada 5 September 1986, 2 hari sebelum hari ulang tahunnya ke 23, pada 7 September.

3. Rama Bhanot, ibu kandung Neerja meninggal pada Desember 2015, sebelum film Neerja rilis.

4. Nupoor Abrol, salah satu pramugari di pesawat naas itu. yang selamat dan kini masih hidup menulis di akun medsosnya bahwa pembuat film Neerja tidak sesuai kenyataan dan mengutamakan sosok Neerja satu-satunya pahlawan di pesawat naas itu. Menurut Nupoor, teman lainnya seperti Massey, Sunshine, Astris dan Sherene adalah pahlawan sesungguhnya.

5. Produser film mengusulkan Kangna Ranaut sebagai tokoh Neerja atau Katrina Kaif. Namun sutradara menolak dan memilih Sonam Kapoor.

6. 9 tahun berkarir di Bollywood, inilah peran terbaik Sonam Kapoor.

7. Pesawat yang dibajak adalah 747-100 , bernama " Clipper Empress Of The Seas " nomor registrasi N656PA , setelah pembajakan itu diperbaiki dan kembali mengudara dengan nama baru " Clipper New Horizons " .

8. Aamir Khan dan Hrithik Roshan memuji film ini.

9. Film ini dilarang diputar di Pakistan.

10. Pesawat yang ditampilkan dalam film adalah versi terbaru, Boeing 747, bukan pesawat yang dulu pernah dbajak Boeing 747-121.

11. Ketika peristiwa pembajakan pesawat Pan Am flight 73 terjadi pada 1986, Sonam Kapoor masih berusia 1 tahun,

12. Atul Kasbekar menjadi produser untuk pertama kali.

13. Neerja berdasarkan kisah nyata, sebuah pesawat Pan Am flight 73 yang dibajak oleh organisasi Abu Nidal di Karachi, Pakistan.

by rhea

Tidak ada komentar:

Posting Komentar